Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Provinsi Sulawesi Tengah Dalam Angka 2019 (Tahap 2) - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Tengah

Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Provinsi Sulawesi Tengah Dalam Angka 2019 (Tahap 2)

Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Provinsi Sulawesi Tengah Dalam Angka 2019 (Tahap 2)

31 Juli 2019 | Kegiatan Statistik Lainnya


Palu - Bertempat di Hotel Santika Palu, Pada tanggal 31 Agustus 2019 dilaksanakan Focus Group Discussion (FGD) dalam rangka Penyusunan Publikasi Provinsi Sulawesi Tengah Dalam Angka 2019

Pembangunan berkualitas tidak lepas dari pijakan data yang digunakan. Oleh karena itu, kualitas menjadi harga mati pada setiap tahapan pengumpulan data. Sebagai implikasinya, maka setiap proses pengumpulan data harus terjamin kualitasnya.

Dalam kegiatan kali ini selain pembahasan persiapan penyusunan publikasi Provinsi Sulawesi Tengah Dalam Angka 2019, juga diberikan materi mengenai Sistem Informasi Manajemen Statistik (SIMDASI). SIMDASI dibangun sebagai sistem usulan, yang akan menjadi pusat penyimpanan data DDA-SI. SIMDASI akan mengintegrasikan sistem kompilasi data DDA dan SI. Sistem kompilasi data yang dikembangkan disesuaikan dengan kesiapan kementrian/lembaga (K/L) dalam mensupport data. SIMDASI juga dapat diakses diluar jaringan VPN BPS karena SIMDASI melibatkan berbagai pihak di luar BPS.

Adapun Narasumber dan Moderator Kegiatan ini berasal dari BPS Provinsi Sulawesi Tengah :
  1. Ir. I Nyoman Dwinda, M.Si, Kepala Bidang Integrasi Pengolahan dan Diseminasi Statistik (IPDS)
  2. Bahtiar, SST, Kepala Seksi Diseminasi dan Layanan Statistik
Kesadaran akan pentingnya data menjadi tanggung jawab BPS dalam rangka mewujudkan data yang berkualitas. Dengan gerakan Cinta Data BPS bisa menularkan semangat data berkualitas kepada OPD di Daerah. (2T)
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi TengahJl. Prof. Mohammad Yamin No.48 Palu 94114

Telp: (62-451) 483610

483611

483613

Faks: (62-451) 483612

Email: bps7200@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik